Pelatihan Daring Pembuatan Masker Kain saat Pandemi Covid-19 di Yayasan MABI, Kali Baru Jakarta Utara

Herlina, Sunarti and Andi Irma, Sarjani and Riri, Hendriati and Ni Luh, Suparwati and Hargo, Saptaji (2021) Pelatihan Daring Pembuatan Masker Kain saat Pandemi Covid-19 di Yayasan MABI, Kali Baru Jakarta Utara. [Experiment]

[img] Text
Prosiding Abdimas_Herlina.pdf

Download (537kB)
Official URL: http://repository.unsada.ac.id/cgi/oai2

Abstract

Pada masa pandemi Covid-19 di mana banyak keterbatasan untuk mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat secara langsung di Yayasan Mufakat Al-Banna Indonesia, Cilincing, Jakarta Utara ini membuat kami melaksanakan kegiatan lanjutan dengan cara daring maupun luring. Beberapa cara untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 adalah dengan mencuci tangan, menjaga jarak dan menggunakan masker. Masker kain saat ini memiliki tingkat urgensi yang tinggi, maka sesuai dengan judul di atas, kami telah mengadakan pelatihan pembuatan masker kain secara daring melalui zoom meeting yang dihadiri oleh 10 peserta. Setelah melaksanakan pelatihan daring, kami lanjutkan dengan aplikasinya berupa pelatihan luring yang dihadiri oleh 5 orang peserta di Yayasan MABI. Metode yang digunakan adalah langkah-langkah action research yang terdiri dari 4 (empat) tahapan, yaitu: perencanaan, tindakan, observasi dan evaluasi, dan refleksi. Hasil masker yang berhasil dibuat adalah sebanyak seratus buah. Seratus buah masker kain tersebut kemudian disumbangkan dengan cara dibagikan di lingkungan sekitar kelurahan Kali Baru, Jakarta Utara. Tujuan adanya pelatihan ini, peserta pelatihan yang terdiri dari remaja-remaja dan karyawan yayasan MABI dapat membuat masker, selain itu, mereka juga berkontribusi kepada masyarakat dengan membagikan masker kain, dan juga dapat menjual masker yang sudah dibuat oleh peserta pelatihan ini. Pelatihan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi remaja-remaja binaan dan karyawan yayasan, maupun ibu-ibu di lingkungan sekitar dari segi pengembangan kreativitas sehingga mereka memiliki keterampilan menghasilkan produk berupa barang yang bernilai ekonomis.

Item Type: Experiment
Uncontrolled Keywords: pandemi, masker kain, daring, luring, zoom meeting.
Subjects: 300 Social Science/Ilmu Sosial > 305 Social Groups/Kelompok-kelompok Sosial
Divisions: Fakultas Bahasa Dan Budaya > Bahasa dan Kebudayaan Jepang
Depositing User: Trie anto Perpustakaan
Date Deposited: 04 Mar 2021 02:56
Last Modified: 04 Mar 2021 02:56
URI: http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/1625

Actions (login required)

View Item View Item