ANALISIS MENENTUKAN MODEL INTERIOR MOBIL ISUZU PANTHER TERHADAP MINAT KONSUMEN DENGAN KONJOIN DI PT. GAYA MOTOR

Andri, Ismawan (2010) ANALISIS MENENTUKAN MODEL INTERIOR MOBIL ISUZU PANTHER TERHADAP MINAT KONSUMEN DENGAN KONJOIN DI PT. GAYA MOTOR. Other thesis, Universitas Darma Persada.

[img] Text
BAB 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (746kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (894kB)
[img] Text
BAB 6.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://repository.unsada.ac.id/cgi/oai2

Abstract

Era pasar kompetitif dituntut untuk memahami kebutuhan pasar dan menggunakan informasi yang diperoleh melalui penelitian untuk memperbaiki kualitas. Daya kompetisi penyelenggaraanya ditentukan oleh kemampuan mengakomodasi nilai-nilai konsumen sesungguhnya kedalam produk-produk yang dijual. PT. Gaya Motor berkonsentrasi pada satu jenis produk mobil yaitu ISUZU PANTHER, yang selalu melakukan (imprufmant) menemukan ide-ide baru dalam trand yang sedang diminati oleh konsumen pengguna kendaraan roda empat. Salah satu perbaikan yang sering dilakukan adalah bagaimana merancang spesifikasi interior mobil yang paling diminati oleh konsumen. Penelitian ini bertujuan menentukan faktor-faktor yang dipertimbangkan konsumen dalam pemilihan interior mobil dan mengetahui preferensi konsumen terhadap produk interior berdasarkan spesifikasi yang dimilikinya,dengan analisis konjoin.Teori metode ini cukup berhasil dan mempunyai cara terapan yang diakui hasilnya. Analisis konjoin yang digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan software SPSS 13, yaitu analisis dilakukan secara individual dan agregat, dengan metode presentasi full-profile karena menyerupai keadaan pasar. Data yang dikumpulkan terdiri dari komponen/faktor beserta levelnya, terhadap kombinasi komponen interior sesuai dengan preferensinya, yang semuanya diperoleh melalui penyebaran kuesioner khususnya pemakai produk ini. Sampel diambil secara purposif sampling sebanyak 100 responden dengan taraf signifikasi 5% dan r-tabel product moment 0,202. Interpretasi hasil secara individu dengan perhitungan manual yang diambil untuk responden ke-1 responden menilai berdasarkan tingkat kepentingan adalah Sid(jok) yang paling banyak diminati untuk dipertimbangkan sebesar (29,7 4%), dan Head Unit (2,96%) nilai terendah. lnterpretasi yang didapat dari analisis konjoin preferensi seluruh responden didapatkan tingkat kepentingan menurut responden terhadap komponen/faktor interior mobi/ Isuzu Panther paling diminati komponen Sid(jok) sebesar (20,19% dengan level warna cream) dan yang menjadi pertimbangan terakhir adalah Audio dengan tingkat kepentingan paling rendah yaitu (13,21% dengan level sterlo). Berdasarkan pengolahan dan analisis yang dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa dari 10 faktor/komponen hasil penelitian pendahuluan terdapat 6 komponen diatas nilai (mean) dianggap penting oleh konsumen yaitu Head Unit (4,6), Sid (4,13), Dashboard (4,06), Audio (4,03), Pasive Safety (3,96), dan Trimpad (3,83). Sedangkan hasil kombinasi komponen produk Interior Mobil Isuzu Panther yang paling dominan disukai adalah Sid/jok (Warna Cream), Pasive Safety (Safety Belt), Trimpad (Nature), Dashboard (Standar), Head Unit (DVD) dan Audio (Sterio) tingkat kepentingan terendah disukai konsumen.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Manajemen produksi
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences /Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 658.5 Management of Production/Manajemen Produksi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Julia Ningsih Perpustakaan
Date Deposited: 23 Oct 2023 03:18
Last Modified: 23 Oct 2023 03:18
URI: http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/6911

Actions (login required)

View Item View Item