Metty, Suwandany (2013) ANALISIS SOAL-SOAL JLPT (日本語能力試験) LEVEL 3 DENGAN FOKUS MOJI GOI PERIODE TAHUN 2003 – 2008. Prosiding Seminar Hasil Penelitian Semester Genap 2012/2013 (2). ISSN 2337-7976
|
Text
ANALISIS SOAL.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Moji adalah sebutan huruf dalam bahasa Jepang. Huruf dalam bahasa Jepang terdiri dari hiragana, katakana, romaji,dan kanji, sedangkan goi merupakan salah satu aspek kebahasaan yang harus diperhatikan dan dikuasai guna menunjang kelancaran berkomunikasi dengan bahasa Jepang, baik ragam lisan maupun ragam tulisan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis korelasi kanji-kanji dalam soal moji goi JLPT Level 3 tahun 2003-2008 dengan kanji-kanji dalam buku Minna no Nihongo Shokyuu I dan II seri Kanji. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis isi. Dari penelitian ini diketahui bahwa jumlah tatap muka sebanyak 2x seminggu pada mata kuliah kanji 1 dan 2 kurikulum S1 FSJ tahun 2007 masih dianggap kurang memadai untuk menyelesaikan seluruh materi dan melatih mahasiswa menguasai seluruh kanji yang ada di kedua buku tersebut. Ada 518 huruf kanji dasar dan sejumlah kanji gabungan dalam buku Minna no Nihongo Shokyuu I dan II seri Kanji. Selain itu, dari penelitian ini juga ditemukan beberapa kanji dalam soal moji goi JLPT level 3 tahun 2003-2008 yang tidak tercantum dalam buku Minna no Nihongo Shokyuu I dan II seri Kanji.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | moji, goi, kanji, JLPT level 3, mata kuliah kanji |
Subjects: | 400 Language/Bahasa > 495.6 Japanese/Bahasa Jepang |
Divisions: | Fakultas Bahasa Dan Budaya > Bahasa dan Kebudayaan Jepang |
Depositing User: | Setyo Renny Perpustakaan |
Date Deposited: | 21 Jun 2019 07:47 |
Last Modified: | 03 Jan 2024 07:36 |
URI: | http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/1024 |
Actions (login required)
View Item |