PENERAPAN SIMPLE ADDITIVE WEIGHT (SAW) UNTUK MENENTUKAN PRIORITAS LAYANAN PADA SISTEM PENGADUAN (HELPDESK) DI UNIVERSITAS DARMA PERSADA.

Herianto, Herianto and Mohammad, Rasyid (2017) PENERAPAN SIMPLE ADDITIVE WEIGHT (SAW) UNTUK MENENTUKAN PRIORITAS LAYANAN PADA SISTEM PENGADUAN (HELPDESK) DI UNIVERSITAS DARMA PERSADA. Jurnal Sains & Teknologi Fakultas Teknik, VII (1). ISSN 2088-060X

[img]
Preview
Text
PENERAPAN SIMPLE ADDITIVE WEIGHT ...pdf

Download (716kB) | Preview
Official URL: http://repository.unsada.ac.id/cgi/oai2

Abstract

Layanan untuk melaporkan permasalahan teknis (biasa disebut helpdesk) adalah hal umum yang terdapat pada setiap instansi. Pada umumnya laporan pengaduan ini bisa menumpuk yang dapat menyulitkan para petugas lapangan untuk menentukan pengaduan mana yang harus dilayani terlebih dahulu. Hal ini juga terjadi di kampus Universitas Darma Persada dimana laporan pengaduan yang menumpuk dari berbagai sivitas sering menjadi kendala yang memperlambat penyelesaiannya. Penelitian ini bermaksud menerapkan metoda simple additive weight (SAW) untuk mengelola prioritas pengaduan yang sering bertumpuk tersebut. Ada 5 kriteria yang digunakan untuk menentukan prioritas pengaduan ini yaitu : jenis masalah, jumlah petugas, ketersediaan suku cadang, perkiraan waktu penyelesaian dan urutan datangnya pengaduan. Selanjutnya telah dibangun aplikasi helpdesk berbasis mobile (android) untuk mengelola proritas pengaduan berdasarkan kriteria tersebut. Bobot setiap kriteria dan nilai crisp untuk setiap item input dari pengguna dapat diatur melalui sistem secara dinamis sehingga penerapan metoda saw ini dapat menyesuaikan dengan kebutuhan pengelola. Sistem yang dibangun telah bekerja sesuai dengan yang diharapkan, baik di sisi pengguna maupun di sisi admin sebagai pengelola.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: helpdesk, simple additive weight, prioritas
Subjects: 000 Generalities/Karya Umum > 005.3 Programs/ Program
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika
Depositing User: Setyo Renny Perpustakaan
Date Deposited: 18 Aug 2020 03:16
Last Modified: 18 Aug 2020 03:16
URI: http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/1332

Actions (login required)

View Item View Item