Herianto, Herianto and Muhammad, Akbar (2022) PENERAPAN HEURISTIK PADA ALGORTIMA A-STAR UNTUK MENGOPTIMALKAN PENELUSURAN LOKASI DI SATU KAWASAN (STUDI KASUS KAWASAN UNIVERSITAS DARMA PERSADA). Jurnal Sains & Teknologi Fakultas Teknik, XII (2). pp. 120-127. ISSN 2088-060X
Text
15-Herianto -Jurnal Teknik-Penerapan Heuristik Pada Algortima A-Star.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelusuran (searching) lokasi di suatu kawasan sangat penting untuk mempercepat penemuan jalan menuju ke lokasi tertentu, dalam konteks penelitian ini lokasinya terbatas di satu kawasan atau lingkungan yang terbatas. Secara umum sebenarnya sudah tersedia aplikasi map semacam google map yang dapat digunakan untuk menelusuri jalan dari satu titik lokasi ke lokasi lain. Tetapi aplikasi google map atau semacamnya digunakan untuk lingkup yang sangat luas dan seringkali kurang detail untuk daerah-daerah gedung dan ruang tertentu di suatu lingkungan atau kawasan tadi. Untuk itu dibutuhkan aplikasi khusus untuk membantu tamu atau orang baru saat berkunjung ke lingkungan baru (misal kampus) agar dapat mencapai titik/tempat tertentu (gedung dan ruang) dengan jalur perjalanan (path) yang paling efisien. Algoritma A* (A-star) adalah algoritma pencarian AI (Artificial Intelligence) yang dapat menelusuri path terbaik berdasarkan heuritistik (nilai dari pengalaman) tertentu berdasarkan kasusnya. Pada penelitian ini dilakukan kajian untuk menemukan rumusan heuristic terbaik yang diterapkan pada algoritma A* untuk menelusuri dan mendapatkan jalur (path) terbaik dari satu titik lokasi ke lokasi lain pada lingkungan yang terbatas, dalam hal ini kasus yang digunakan adalah lingkungan kampus Universitas Darma Persada. Dari hasil kajian diperoleh rumusan heuristic yang dapat meningkatkan kinerja sebesar 23 %. Kinerja dihitung dengan membandingkanhasil pemanfaatan heuritik dengan tanpa memanfaatkan heuristic. Pada penelitian ini juga dibangun aplikasi yang bersifat user-frendly menggunakan Unity 3D berupa animasi dan simulasi perjalanan dari titik awal di kawasan kampus menuju titik tujuan
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | A-star, heuristic, Kawasan terbatas, AI search |
Subjects: | 000 Generalities/Karya Umum > 004 Data Processing, Computer Science/Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika |
Depositing User: | Kutaro Kutaro FT |
Date Deposited: | 03 Feb 2023 04:00 |
Last Modified: | 03 Feb 2023 04:00 |
URI: | http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/5583 |
Actions (login required)
View Item |