Rusoleh, Rusoleh (2002) USULAN PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001 : 2000 PADA PROSES PRODUKSI KILO WATT HOUR METER (KWH-METER) DI PT. SIGMABINA ELEKTRIKA. Other thesis, Universitas Darma Persada.
Text
BAB 1.pdf Download (970kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 3.pdf Download (620kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (671kB) |
|
Text
BAB 6.pdf Download (1MB) |
Abstract
PT. Sigmabina Elektrika merupakan perusahaan yang memproduksi alat - alat listrik diantaranya kilo Watt hour - meter ( kWh -- Meter ). Dalam mengendalikan sistem mutunya perusahaan ini behum memanfaatkan sistem manajemen mutu ISO 9001: 2000, sehingga masih sering ditemukan dokumen mutu dan catatan mutu yang belum maksimal terpelihara dan terkendali, disamping masalah - masalah lain yang ada. Untuk itu penulis mengusulkan penerapam system manajemen mutu ISO 9001: 2000, dengan penerapan klausul 7.5.3. Identifikasi dan kemampuan telusur (traceability ) sebagai klausul yang akan dijadikan materi penelitian. Setelah melakukan pengumpulan dan pengolahan data, maka didapatkan suatu sistem mutu yang didasarkan pada alur kerja yang ditentukan sebelumnya. Sistem mutu tersebut adalah terdiri dari pedoman mutu, prosedur, instruksi kerja dan dokumen -- dokumen penunjang yang dibutuhkan guna pelaksanaan klausul tersebut. Dari analisa yang didapat pada perbandingan sebelum dan perkiraan bila sistem manajemen mutu ini diterapkan, akan menghasilkan lebih terkendalinya suatu proses produksi terutama yang berkaitan dengan penerapan klausul 7.5.3. identifikasi dan kemampuan telusur (traceability ) dan terpeliharanya dokumen mutu dan catatan mutu yang ada. Pengendalian dan perawatan tersebut didapat karena dalam sistem manajemen mutu ISO 9001: 2000 organisasi menggunakan standar baku mutu dan standar baku kerja sebagai pedoman didalam melakukan kegiatan produksinya. Standar - standar tersebut dituangkan dalam bentuk sistem mutu yang disediakan dan telah disesuaikan dengan yang disyaratkan dalam klausul -- klausul ISO 9001: 2000. Sebagai usulan penerapan suatu sistem manajemen mutu, hasil yang diperoleh akan lebih terasakan manfaatnya bila didalam penerapannya lebih melibatkan seluruh pelaku yang terlibat dengan terlebih dahulu melakukan pelatihan - pelatihan dalam kaitan dengan sistem ini, disamping konsistensi atas komitmen yang dibuat dalam sistem nutu dengan selalu melakukan audit internal secara berkala.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen mutu |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences /Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 658.5 Management of Production/Manajemen Produksi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri |
Depositing User: | Trie anto Perpustakaan |
Date Deposited: | 29 Sep 2023 08:33 |
Last Modified: | 29 Sep 2023 08:33 |
URI: | http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/6815 |
Actions (login required)
View Item |