Chintya Dwi, Pradani (2023) ANALISIS REPRESENTASI BUDAYA JEPANG BERDASARKAN KAJIAN SEMIOTIKA ROLAND BARTHES PADA FILM THE WOLVERINE (2013). Other thesis, UNSADA.
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (930kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
BAB 4.pdf Download (798kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (904kB) |
|
Text
HASIL TURNITIN.pdf Download (610kB) |
Abstract
Penelitian ini membahas representasi budaya jepang yang ada pada film The Wolverine. Film The Wolverine merupakan film Hollywood karya sutradara Amerika James Mangold yang bersetting di negara Jepang yang dalamnya banyak mengangkat budaya Jepang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis representasi budaya Jepang dalam film “The Wolverine” karena menampilkan lokasi dan budaya Jepang dengan latar belakang cerita yang kaya akan simbol dan pesan. Penelitian ini menggunakan metode analisis semiotika Barthes dengan makna denotasi, konotasi untuk mengidentifikasi tanda-tanda dan simbol yang muncul dalam film. Data yang diperoleh meliputi adeganadegan yang mencerminkan aspek budaya Jepang seperti tokoh, setting tempat, kostum, dan elemen-elemen kebudayaan Jepang lainnya. Setiap tanda dan simbol dianalisis untuk memahami makna dan representasi budaya Jepang yang ingin disampaikan oleh pembuat film. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengggambaran film The Wolverine berhasil menggambarkan budaya Jepang meliputi: tokoh Harada dengan representasi kesetiaannya terhadap keluarga Yashida yang merupakan sebuah kode etik (bushido) sebagai pedoman hidup para samurai, Tokyo yang merupakan ibu kota Jepang yang direpresentasikan dengan kemajuan teknologinya yang canggih, gerbang tori yang menghubungkan masa lalu dan masa kini, lalu kimono yang digunakan ketika ososhiki, ofuro yang menggambarkan bak mandi khas Jepang, serta etika makan di Jepang yang memiliki aturan dan makna.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Film, Representasi, Budaya, Semiotika, Budaya Jepang |
Subjects: | 300 Social Science/Ilmu Sosial > 306.095 2 Japanese culture/Budaya Jepang |
Divisions: | Fakultas Bahasa Dan Budaya > Bahasa dan Kebudayaan Jepang |
Depositing User: | Suwatno Suwatno Perpustakaan |
Date Deposited: | 05 Oct 2023 04:42 |
Last Modified: | 05 Oct 2023 04:42 |
URI: | http://repository.unsada.ac.id/id/eprint/6802 |
Actions (login required)
View Item |